Teluk Bayur – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Berau nomor urut dua, Sri Juniarsih dan Gamalis (SraGam), menggelar kampanye politik di Lapangan Sepak Bola Steenkolen 1912, Teluk Bayur, kemarin. Acara yang dihadiri oleh masyarakat setempat ini dipenuhi dengan semangat persatuan dan optimisme untuk masa depan Kabupaten Berau yang lebih maju.
Dalam kesempatan tersebut, Juru Kampanye, Jakariya, yang merupakan putra terbaik Teluk Bayur, mengajak warga untuk bersatu mendukung pasangan SraGam. “Mari kita satukan tekad untuk membangun Teluk Bayur lebih baik lagi,” ujarnya, menekankan pentingnya melanjutkan pembangunan yang telah dicapai selama ini.
Jakariya juga mengungkapkan bahwa perhatian pasangan SraGam terhadap Teluk Bayur selama ini telah terbukti nyata. “Pembangunan di Teluk Bayur tidak pernah luput dari perhatian SraGam. Jika mereka kembali terpilih, kami yakin Teluk Bayur akan lebih maju,” tuturnya.
Senada dengan Jakariya, Juru Kampanye lainnya, Agus Uriansyah, mengingatkan warga bahwa Teluk Bayur memiliki sejarah yang sangat berharga dan perlu dijaga kelestariannya. “Lapangan ini menjadi saksi bahwa Teluk Bayur adalah tempat yang sangat istimewa,” kata Agus. Ia menambahkan bahwa potensi sejarah dan budaya yang dimiliki Teluk Bayur harus terus dijaga dan dikembangkan untuk masa depan.
Agus juga mengajak warga untuk memilih pasangan SraGam pada 27 November mendatang, dengan alasan bahwa mereka sudah terbukti bekerja untuk kesejahteraan masyarakat, bukan sekadar berjanji.
Dalam kesempatan itu, Sri Juniarsih, calon Bupati Berau, mengungkapkan pentingnya mempertahankan dan mengembangkan pariwisata serta budaya di Teluk Bayur. “Teluk Bayur memiliki objek pariwisata dan kekayaan budaya yang luar biasa. Kita harus pastikan anak cucu kita tahu sejarah ini,” ujarnya.
Sri juga menekankan bahwa pengembangan pariwisata harus diiringi dengan pemberdayaan UMKM, yang menurutnya akan saling mendukung dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. “Kami berkomitmen untuk meningkatkan UMKM demi kesejahteraan masyarakat, terutama dengan menyambut kedatangan wisatawan,” tambahnya.
Dalam kampanye tersebut, Sri Juniarsih juga memaparkan sejumlah pencapaian pasangan SraGam selama 3,5 tahun masa jabatan sebelumnya, seperti peningkatan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan pemberian insentif kepada ketua RT serta petugas keagamaan. Selain itu, program beasiswa bagi masyarakat kurang mampu dan berprestasi juga telah dilaksanakan, dengan rencana pendidikan gratis untuk pelajar dari tingkat TK hingga SMP pada periode mendatang.
Pada Pilkada Berau 2024, pasangan SraGam memperkenalkan program unggulan baru bernama “8 Plus” yang dirancang untuk lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui optimalisasi program yang sudah ada dan pengembangan infrastruktur. Program ini mencakup:
1. Optimalisasi 18 Program Unggulan.
2. Bantuan angkutan untuk pelajar dan mahasiswa.
3. Gratis biaya masuk sekolah untuk TK, SD, dan SMP, termasuk biaya pendaftaran, buku paket, dan seragam sekolah.
4. Pembebasan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) bagi warga tidak mampu.
5. Pembangunan sistem transportasi publik terpadu Trans Berau secara bertahap.
6. Pembangunan sirkuit balap motor dan fasilitas olahraga lainnya.
7. Pengembangan pusat ekonomi desa.
8. Pembangunan Gedung Kesenian Berau Creative HUB.
Sri Juniarsih berharap seluruh program ini dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan Kabupaten Berau di masa depan. (Adv)
Penulis : Divana
Editor : Fery