Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Zona.my.id PT Zona Nyaman Indonesia
Get
Example floating
Example floating
BerauBerita

Tingkatkan Ketahanan Pangan, Pemkab Berau Siap Perluas Area Tanam

Avatar of Redaksi
ZonaTV
63
×

Tingkatkan Ketahanan Pangan, Pemkab Berau Siap Perluas Area Tanam

Sebarkan artikel ini
d69f9523 picsart 24 04 30 11 00 31 789 11zon
IKLAN VIDEO LIST

Tanjung Redeb – Sektor pertanian di Kabupaten Berau memiliki potensi besar untuk dimanfaatkan sebagai sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD). Pemerintah Kabupaten Berau berencana memperluas area tanam untuk mengoptimalkan potensi ini dan menjadikan Berau sebagai lumbung pangan.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) Kabupaten Berau, Junaidi, menyatakan bahwa perluasan lahan dan peningkatan kualitas produksi pertanian akan terus diupayakan melalui berbagai langkah strategis.

Polling
TS Poll - Loading poll ...

“Luas tanam dan peningkatan kualitas untuk meningkatkan produksi akan terus kami lakukan dengan berbagai cara,” ujar Junaidi.

Beberapa wilayah yang menjadi sentra produksi padi di Berau, seperti Talisayan, Biatan, Tabalar, Gunung Tabur, Sambaliung, Teluk Bayur, dan beberapa kampung lainnya, disebutkan memiliki potensi besar untuk dikembangkan.

“Produksi padi di wilayah-wilayah tersebut akan terus meningkat dengan perluasan area tanam yang berbasis pada kearifan lokal,” jelasnya.

Junaidi juga menyoroti perkembangan signifikan di Kampung Buyung-Buyung, yang kini memiliki lahan pertanian seluas lebih dari 500 hektar.

“Dulu luas lahannya hanya sekitar 100 hektar, sekarang lebih dari 500 hektar. Ini adalah hasil dari kesadaran masyarakat akan pentingnya peningkatan produksi pangan,” ungkapnya.

Dukungan terhadap program perluasan area tanam ini, menurut Junaidi, datang dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, termasuk dari pokok pikiran (pokir) anggota dewan, program-program yang dirumuskan dalam Musrenbang, serta usulan-usulan dari masyarakat setempat.

“Kami berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat dengan mendukung kesuksesan para petani dan peternak di Berau,” tutup Junaidi. (*/Divana/Fery)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan