Tanjung Redeb – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Berau gencar melakukan upaya untuk meminimalisir potensi masuknya narkotika melalui jalur air.
Hal ini dikarenakan jalur perairan Berau yang berbatasan langsung dengan Laut Filipina dan dapat diakses melalui Sungai Nyamuk, Malaysia.
Kasat Polairud Polres Berau, AKP Faisal Hamid, menjelaskan bahwa patroli rutin terus digelar sebagai bagian dari upaya pencegahan masuknya barang haram tersebut ke wilayah tersebut.
“Dengan jalur perairan yang berbatasan langsung dengan Laut Filipina dan dapat diakses melalui Sungai Nyamuk, kami melakukan patroli rutin untuk mengawasi dan mencegah potensi masuknya narkotika melalui jalur air ini,” ujar AKP Faisal Hamid.
Pihak kepolisian juga mengimbau kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam melawan peredaran narkotika dengan memberikan informasi jika mengetahui adanya aktivitas mencurigakan di sekitar wilayah perairan Berau.
“Laporkan, jika melihat adanya aktivitas yang mencurigakan di perairan Berau,” tegasnya.
Upaya ini sejalan dengan komitmen pihak kepolisian dalam memerangi peredaran narkotika demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Patroli dan pengawasan akan terus ditingkatkan untuk memastikan keamanan wilayah perairan Berau. (Fery)