Tanjung Redeb — Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap ketiga kepada lansia dan anak yatim piatu kembali dilaksanakan di Kelurahan Bugis pada Rabu, 9 Oktober 2024. Program ini merupakan salah satu dari 18 Program Prioritas Pemkab Berau, yang difokuskan untuk membantu kelompok rentan di masyarakat.
Kasi Pelayanan Umum dan Kesos Kelurahan Bugis, Saprah, mengungkapkan bahwa terdapat 40 anak yatim piatu yang terdaftar sebagai penerima manfaat BLT di kelurahan tersebut. Selain itu, jumlah lansia yang menerima bantuan juga mengalami peningkatan.
“Ada 115 lansia yang terdaftar sebagai penerima BLT di Kelurahan Bugis. Jumlah ini bertambah 30 orang pada triwulan ketiga ini, di mana sebelumnya hanya 85 lansia yang menerima pada periode Januari hingga Juni,” ujar Saprah.
Program BLT ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama mereka yang paling terdampak oleh kondisi ekonomi saat ini. Kepala Dinas Sosial Berau, Iswahyudi, menjelaskan bahwa bantuan ini diberikan sesuai dengan Peraturan Bupati Berau, dengan besaran Rp 500.000 per bulan untuk setiap penerima manfaat.
“Penyaluran BLT ini merupakan bagian dari 18 program prioritas Bupati Berau. Bantuan ini menyasar lansia dan anak yatim piatu dengan tujuan untuk memberikan dukungan ekonomi bagi mereka yang sangat membutuhkan,” kata Iswahyudi.
Ia juga menekankan pentingnya penyaluran BLT yang tepat sasaran dan diawasi dengan ketat guna menghindari potensi penyalahgunaan bantuan.
“Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban hidup para penerima manfaat, terutama lansia dan anak yatim piatu. Kami juga akan terus memastikan penyaluran bantuan ini berjalan transparan dan sesuai aturan yang berlaku,” tambahnya.
Penyaluran BLT tahap ketiga ini dijadwalkan berlangsung secara bertahap di berbagai lokasi yang telah ditentukan oleh pemerintah daerah. Dinas Sosial Berau bekerja sama dengan pihak terkait untuk memastikan proses distribusi bantuan berjalan lancar dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Program BLT ini merupakan bukti komitmen Pemkab Berau untuk terus mendukung kelompok-kelompok rentan di masyarakat. Selain BLT untuk lansia dan anak yatim piatu, Pemkab Berau juga berencana memperluas cakupan bantuan sosial lainnya untuk memastikan setiap masyarakat yang membutuhkan mendapatkan perhatian dan bantuan yang layak.
“Kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat Berau, terutama bagi mereka yang paling membutuhkan. Program sosial ini akan terus kami tingkatkan di masa depan,” tutup Iswahyudi. (Fery)