Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Zona.my.id PT Zona Nyaman Indonesia
Get
Example floating
Example floating
BerauBerita

Proyek Drainase di Sambaliung Dikebut, DPUPR Berau Optimis Rampung Tepat Waktu

ZonaTV
237
×

Proyek Drainase di Sambaliung Dikebut, DPUPR Berau Optimis Rampung Tepat Waktu

Sebarkan artikel ini
2c3e8182 dcfc0480 c923 460a ac3e 926fc2170ef1
IKLAN VIDEO LIST

Tanjung Redeb – Proyek pembangunan drainase di Jalan Raja Alam, Sambaliung, diperkirakan telah mencapai progres 70 persen. Kepala Bidang Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Berau, Hendra Pranata, mengungkapkan bahwa proyek ini merupakan bagian dari program pengelolaan dan pengembangan sistem drainase yang terintegrasi dengan sungai, dengan anggaran sebesar Rp 7.692.481.504.

“Hingga saat ini, proyek ini sudah berjalan sejak 4 November lalu dan ditargetkan selesai pada 28 Desember mendatang,” ujarnya.

Hendra menambahkan bahwa semua material yang diperlukan untuk pengerjaan sudah tersedia di lokasi proyek. Namun, beberapa kendala sempat mempengaruhi kelancaran pekerjaan, di antaranya cuaca yang tidak mendukung.

“Kendala terbesar kami adalah cuaca. Meskipun begitu, kami terus mengupayakan agar pekerjaan tetap berjalan sesuai rencana,” jelasnya.

Pengerjaan proyek saat ini sedang dipercepat, apalagi semua material telah tersedia sepenuhnya. Hal ini membuat pihak DPUPR optimis bahwa proyek ini dapat diselesaikan tepat waktu.

Hendra mengungkapkan, pada malam sebelumnya ia sempat memantau langsung lokasi proyek dan melihat para pekerja mulai melakukan lembur.

“Malam tadi saya cek langsung dan saya melihat bahwa pekerja mulai lembur,” tandasnya.

Sebelumnya, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di Kabupaten Berau.

Menurutnya, pembangunan drainase yang baik sangat penting untuk mengurangi potensi banjir dan menjaga kenyamanan masyarakat.

“Pemerintah Kabupaten Berau terus berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur demi kesejahteraan masyarakat. Proyek ini merupakan salah satu upaya kami dalam mengelola drainase yang lebih baik dan berkelanjutan,” singkatnya.

Penulis : Fery

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan