TANJUNG REDEB – Di hari keenambelas masa kampanye, pasangan petahana Sragam masih melanjutkan silaturahminya bersama masyarakat. Lima titik didatangi pasangan ini mulai dari Tanjung Redeb hingga Bedungun, untuk menyampaikan visi misinya.
Di lokasi kampanye terakhirnya yakni di Jalan Prapatan, pasangan Sri Juniarsih-Gamalis kembali memaparkan program-program yang diusungnya dalam Pilkada 27 November 2024 mendatang.
Beberapa poin penting dari program yang disampaikan adalah terkait dengan pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur hingga pengembangan UMKM yang siap menjadi program unggulan bagi Sragam pada masa kepemimpinannya di periode selanjutnya.
Sri Juniarsih yang hadir bersama Gamalis di hadapan ratusan masa pendukungnya menyebut 18 program yang sebelumnya mereka usung pada Pilkada 2019, telah terwujud seluruhnya. Namun, dengan masa kepemimpinan yang hanya 3,5 tahun, membuat keduanya merasa belum cukup untuk memberikan baktinya pada Bumi Batiwakkal, dengan menambah beberapa program unggulan pada Pilkada 2024.
“Semua program yang kami punya sudah kami jalankan dan wujudkan semuanya untuk warga Berau. Tapi tidak cukup itu saja, kami merasa masih harus memberikan yang lebih baik lagi dari saat ini. Sehingga kami hadir dengan berbagai program tambahan yang akan kami wujudkan pada periode selanjutnya,” ungkap Sri.
Selain itu, ia juga menegaskan bahwa seluruh program yang telah berjalan saat ini akan terap dilanjutkan dan dituntaskan oleh keduanya. Ia pun mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk kembali memilih Sragam sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Berau periode 2024-2029.
“Waktu 3,5 tahun itu sangat singkat. Tapi kami bisa mewujudkan 18 program itu kami dengan sangat baik. Dan semoga di tahun 2025 kami bisa kembali mewujudkan program-program baik ini untuk masyarakat Berau,” pungkasnya. (Tim/Fery)