Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Zona.my.id PT Zona Nyaman Indonesia
Get
Example floating
Example floating
BerauBerita

Masyarakat Adat Kampung Merasa Menunggu Itikad Baik PT Berau Coal

Avatar of Redaksi
ZonaTV
278
×

Masyarakat Adat Kampung Merasa Menunggu Itikad Baik PT Berau Coal

Sebarkan artikel ini
f8bef42a img 20240723 wa0245 11zon
IKLAN VIDEO LIST

TANJUNG REDEB- Persoalan lahan milik warga Kampung Merasa, Kecamatan Segah, yang diduga digunakan PT Berau Coal untuk lahan eksplorasi, masih terus bergulir.

Pasalnya, hingga saat ini PT Berau Coal dianggap tidak memiliki itikad baik terhadap masyarakat adat Kampung Merasa. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Adat Kampung Merasa, Amat Along.

“Sampai hari ini kami tidak tahu apa maksud PT Berau Coal seperti ini. Tidak ada juga obrolan apapun soal lahan itu. Jangankan ngobrol, mau menemui masyarakat saja tidak. Padahal di situ yang digali mereka adalah tanaman kami semua,” ucapnya.

Amat juga mengatakan sejak PT Berau Coal mengambil kembali alat berat yang telah disegel masyarakat Kampung Merasa, tidak ada satupun pihak perusahaan tersebut yang angkat bicara ataupun sekadar membuka komunikasi kepada warga.

“Kami nilai PT Berau Coal ini sangat keterlaluan. Lahan kami dibor, tapi sampai hari ini seperti tidak terjadi apa-apa di situ,” lanjutnya.

Ia masih meminta dan mendesak PT Berau Coal segera melakukan pertemuan dan membuka komunikasi kepada masyarakat setempat perihal tersebut.

Sebelumnya, masyarakat Kampung Merasa melakukan peninjauan dan penyegelan alat pengeboran di lokasi pertambangan yang kabarnya akan dikerjakan oleh PT Berau Coal. Peninjauan sekaligus penyegelan ini dilaksanakan pada Senin (22/7/24) lalu.

Lokasi pertambangan ini berada di Kilometer 28 dan Kilometer 35 Kampung Merasa. Di Kilometer 28 sendiri terdapat 1 lokasi pengeboran, sedangkan di Kilometer 35 terdapat 2 lokasi pengeboran.

Hal yang mendasari masyarakat kampung meninjau dan menyegel alat pengeboran ini ialah pihak PT Berau Coal tidak ada koordinasi dengan masyarakat setempat. Sedangkan lahan – lahan yang telah dilakukan pengeboran tersebut diklaim milik masyarakat kampung.

Sampai berita ini diturunkan, pihak PT Berau Coal belum pernah menanggapi media ini untuk memberikan klarifikasi terkait hal tersebut. (Tim/Fery)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan