Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Zona.my.id PT Zona Nyaman Indonesia
Get
Example floating
Example floating
BerauBeritaKaltim

Jelang Ramadhan, Harga Bahan Pokok Tak Naik Siginifikan

Avatar of Redaksi
ZonaTV
234
×

Jelang Ramadhan, Harga Bahan Pokok Tak Naik Siginifikan

Sebarkan artikel ini
869e6c43 picsart 24 03 08 13 13 49 367 11zon
IKLAN VIDEO LIST

Tanjung Redeb – Menjelang Bulan Suci Ramadhan 1445 H, harga bahan pokok di Pasar Sanggam Adji Dilayas (PSAD), dipastikan mengalami kenaikan yang tidak terlalu signifikan.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Usaha dan Perdagangan Diskoperindag Berau, Hotlan Silalahi menjelaskan kenaikan itu terjadi karena faktor supplier yang kebanyakan berasal dari luar Berau.

“Terjadi kenaikan itu nanti. Mungkin karena supliernya 80 persennya dari luar, Sulawesi dan Surabaya,” ungkapnya saat memantau bahan pokok di PSAD, Jumat (8/3/2024).

Kendati mengalami kenaikan yang tidak terlalu signifikan, lanjutnya, hal itu bukan menjadi masalah besar. Pasalnya, sejauh ini stok kebutuhan bahan pokok masih tersedia.

“Kita tanyakan di distributor bahwa dari supplier juga mengalami kenaikan. Itu tidak terlalu siginifinakan dan berpengaruh karena stok ada. Yang masalah nanti kalau stok tidak ada,” jelasnya.

Diakuinya, dari hasil pantauan pihaknya selama dua minggu belakangan, stok bahan pokok di PSAD masih cukup tersedia. Semua komoditas pun masih berada pada tarif normal.

“Dari pantauan kita setiap hari sampai hari ini, untuk stok tidak ada masalah. Harga juga masih normal-normal saja,” tambahnya.

“Itu tak hanya untuk beras. Tapi juga untuk komoditas lainnya juga. Untuk daging tadi, dari harga Rp 150 – Rp 160 ribu dan belum ada kenaikan. Ikan juga normal saja,” sambungnya.

Disampaikannya, dengan stok yang tersedia, harga terjangkau, dan distributor yang lengkap, kebutuhan bahan pokok hingga lebaran dipastikan sangat mencukupi.

“Jadi, tidak ada permasalahan sebenarnya. Saran kita kepada masyarakat, jangan sampai membeli di luar batas yang sudah ditetapkan. Karena memang stok cukup. Tidak usah risau,” imbuhnya.

Terpisah, Kaur Bin Ops (KBO) Satreskrim Polres Berau, Thamrin secara singkat menjelaskan pengecekan yang dilakukan pihaknya di PSAD guna mengantisipasi kelangkaan yang bisa saja terjadi.

“Kami dari Polres Berau mengecek kondisi di lapangan. Supaya kalau ada kelangkaan, kita bisa mengantisipasi,” pungkasnya. (Elton/Fery)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan